Beranda Artikel BUDI SADDEWA

BUDI SADDEWA

0

BUDI SADDEWA
Direktur Utama PT. Wika Realty

“Wika Realty rencananya akan mengembangkan tiga proyek di Jakarta dan selebihnya di luar Jakarta yang meliputi Yogyakarta, Bogor, Bali, Makasar, dan Balikpapan.”

Pada 2015, PT. Wika Realty akan lebih aktif meluncurkan proyek baru. Di ibukota rencananya akan ada tiga proyek baru dan selebihnya di luar Jakarta yang meliputi Yogyakarta, Bogor, Bali, Makasar (Maros), dan Balikpapan. Proyek-proyek ini merupakan rangkaian proyek yang telah dipersiapkan hingga 2018 mendatang. Selain meluncurkan proyek baru, proyek sebelumnya akan terus digenjot penjualannya sesuai dengan target.

Diakui pada tahun 2014 lalu, penjualan sedikit terganggu oleh kegiatan politik. Selain itu aturan Loan To Value (LTV) juga membuat transaksi mengalami hambatan. Karenanya pada tahun 2015 ini Wika Realty akan lebih aktif memberikan penawaran pola pembayaran yang beragam selain menggunakan skema pembiayaan dari perbankan. Cara seperti ini diyakini akan menarik minat masyarakat dalam membeli properti.

Strategi lain yang juga diterapkan adalah dengan mengemas konsep yang sesuai terkait lokasi, apakah potensial untuk landed house, hunian vertikal, atau juga untuk perkantoran. Karena kalau lokasi bagus namun konsep produknya tidak kuat tentunya akan sulit dalam memasarkannya. Seperti di kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Wika Realty akan meluncurkan proyek perkantoran. Kawasan ini dikenal sebagai kawasan Central Bussiness District baru di Jakarta dimana di kedua sisi jalannya telah mulai dipadati gedung perkantoran.

Sementara terkait hunian, Wika Realty sepakat bahwa prospek terbesar saat ini adalah pasar kelas menengah. Sehingga pada tahun ini, di kota-kota yang akan dimasukinya, sebagian besar menyasar segmen menengah. Namun Wika Realty tetap akan meluncurkan varian produk yang beragam untuk menyasar semua segmen. Karena setiap segmen tetap memiliki potensi pasar yang bisa di-explore.

Artikulli paraprakTony Tardjo
Artikulli tjetërLukman Purnomosidi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini