...

TangCity Mall Resmikan Tempat Ibadah

Propertyandthecity.com, Tangerang – PT Pancakarya Griyatama, pengembang superblok TangCity di Cikokol, Tangerang, Banten, terus melengkapi fasilitas di pusat perbelanjaannya dengan meresmikan masjid An Nuur pada Jumat, 22 Maret lalu. Masjid seluas 1.200 m2 yang berada di area parkir P4 TangCity Mall ini dapat menampung sekitar 1.000 orang.

“Peresmian masjid ini bertepatan dengan masuknya bulan Ramadhan sehingga warga bisa melaksanakan ibadah di masjid ini. Masjid ini didanai dari donasi direksi, karyawan, tenant, CSR dan masyarakat sekitar kawasan Tangcity Superblock, biaya pembangunanya mencapai Rp 2,5 miliar,” ujar Building Manager Tangcity Mall Rawanto, dalam siaran pers yang diterima propertyandthecity.com di Tangerang, Sabtu (23/3/2024).

Masjid An Nuur diresmikan oleh akan Pj Walikota Tangerang, Nurdin, didampingi Direktur Tangcity Mall, Alexander Bambang dan Rawanto, Building Manager Tangcity Mall. Pembangunan masjid dimulai sejak April 2023. Gaya arsitektur Maroko dengan motif geometris yang menarik, warna terang dan repetisi bentuk garis hingga lingkaran menjadi detail utamanya sebagai ciri khas arsitektur masjid.

Sebagai rasa syukur mendalam, Dewan Pengurus Masjid An Nuur mengundang dan memberikan santunan kepada 500 anak yatim piatu. Peresmian Masjid juga dimeriahkan serangkaian acara mulai dari pertunjukan Hadroh, games dan quiz Pengetahuan Islami hingga tari Saman.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini