Selalu menarik bila kita memperhatikan bagaimana sebuah wilayah berkembang, baik secara alamiah ataupun dikarenakan pembangunan infrastruktur yang dapat mengubah arah perkembangan sebuah wilayah. Salah satunya adalah perkembangan wilayah Serpong dan sekitarnya yang seakan tidak ada hentinya berkembang.
Secara umum kawasan Serpong dan sekitarnya sudah memasuki tahap suburbanisasi dengan mulai bertransformasinya wilayah ini menjadi sebuah kota yang tidak hanya berisi perumahan pinggiran kota yang homogen, tetapi juga tumbuh sebagai basis ekonomi campuran dengan jasa dan perdagangan. Padatnya Kota Jakarta mulai membuat pesatnya pertumbuhan wilayah-wilayah penyangga Jakarta. Tidak hanya sebagai penyangga, tapi juga sudah mulai membentuk sebuah kota mandiri.