Minggu, Juni 15, 2025

Top 5 This Week

Related Posts

Hashim Sebut Perumahan yang Dibangun Qatar di RI Tidak Gratis, Ini Skemanya

Jakarta, propertyandthecity.comKetua Satuan Tugas Perumahan, Hashim Djojohadikusumo menegaskan perumahan yang dibangun melalui investasi Qatar bukan merupakan rumah gratis, melainkan akan dijual kepada masyarakat. Proses penjualan ini direncanakan melibatkan bank-bank milik negara.

“Bukan, bukan rumah gratis. Nanti orang harus membayar. Itu di kota itu nanti kerja sama dengan perbankan, BTN, BRI,” ungkap Hashim di Kantor Kementerian Pekerjaan Umum, Jakarta, Senin (20/01).

Untuk perumahan yang akan dibangun di kawasan pedesaan, pemerintah menerapkan skema berbeda. Cicilan rumah-rumah tersebut akan dijamin melalui alokasi dana APBN.

Hashim mengungkapkan bahwa pemerintah telah menyiapkan anggaran sekitar Rp18 triliun, dengan jaminan cicilan sebesar Rp600 ribu per bulan untuk setiap individu.

“Kalau di pedesaan, itu nanti cicilannya ada, nanti cicilannya dijamin oleh pemerintah. Itu beda,” ujarnya.

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait, mengapresiasi Hashim Djojohadikusumo. Maruarar menyebut, ketertarikan Qatar untuk berinvestasi dalam Program 3 Juta Rumah tidak lepas dari peran strategis Ketua Satgas Perumahan ini.

Pernyataan itu disampaikan Maruarar dalam sambutannya pada acara pelantikan Pejabat Tinggi Madya Kementerian PKP di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (20/1/2025).

Dalam acara tersebut, Hashim hadir bersama Bonny Z. Minang yang merupakan anggota Satgas Perumahan.

Selain itu, ada juga Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy dan Jaksa Agung Sanitiar (ST) Burhanuddin yang hadir di acara pelantikan Kementerian PKP.

“Ketua Satgas, Bapak Hashim, yang sangat membantu saya, contohnya bagaimana investor yang dari Qatar itu adalah hasil karya Bapak Hashim,” kata Maruarar atau yang akrab disapa Ara.

Maruarar juga menambahkan, Qatar bukan satu-satunya negara yang tertarik berinvestasi dalam Program 3 Juta Rumah.

Negara-negara dari Timur Tengah dan Eropa juga menunjukkan minat berinvestasi. “Itu hasil karya dan support penuh dari Satgas Perumahan, Pak Hashim, Pak Bonny Minang, dan teman-teman lainnya,” ungkap Ara.

Sebelumnya, Qatar telah menyatakan komitmen berinvestasi dalam Program 3 Juta Rumah yang digagas Presiden Prabowo Subianto.

Pihak swasta Qatar bakal membangun 1 juta rumah di perkotaan dengan nilai investasi US$16 miliar sampai US$20 miliar atau Rp262 triliun sampai Rp327,6 triliun (asumsi Rp16.378 per dollar AS).

Ada pula investasi dari Pemerintah Qatar mencapai US$20 miliar atau Rp327,6 triliun. Investasi ini digunakan untuk membangun perumahan yang berprioritas pada vertical housing atau rumah susun di perkotaan dan pedesaan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles