...

Conwood Beyond, MATERIAL PENGGANTI KAYU
YANG LEBIH PRAKTIS DAN EFISIEN

Conwood Indonesia meluncurkan produk dekoratif terbaru, yakni Conwood Beyond. Ini merupakan produk pre colored dengan kualitas warna bernuansa kayu alami yang natural dan konsisten, serta lebih mudah dan cepat pada proses pemasangan.

baca juga, Perkuat Sinergi dengan Para Agen, Synthesis Huis Optimis 2023 Sektor Properti Melesat

Jika produk sebelumnya berwarna abu-abu, inovasi terbaru melalui Conwood Beyond menghadirkan nuansa yang lebih alami. Inovasi baru lainnya adalah sistem interlocking. Dengan demikian, proses pemasangan pada dinding maupun lantai menjadi lebih mudah, bahkan meski tanpa memiliki keahlian khusus di bidang pemasangan produk fiber semen.

“Cukup perkuat dengan screw pada bagian ujungnya saja. Conwood Beyond ini juga bisa dipasang dalam kondisi cuaca hujan, tanpa harus menunggu berhenti,” kata Deden Sarjana, Commercial Director PT Conwood Indonesia. Dengan teknologi hidden screw, pemasangan Conwood
Beyond dapat dilakukan lebih cepat dari produk Conwood sebelumnya, karena memiliki jalur pemasangan sekrup tersembunyi, sehingga produk dapat diaplikasikan bahkan pada cuaca yang tidak menentu seperti hujan atau panas.

Conwood Beyond tersedia dalam beberapa pilihan tipe, yakni untuk lantai adalah Conwood Beyond seri (double) D-Lock D0, D-Lock D3, kemudian untuk dinding seri C-Lock G0, C-Lock G0, C-Lock G1 dan C-Lock G2. Sementara ketebalannya, bervariasi seperti 11 mm dengan tebal 250 mm, serta panjang 3050 mm untuk seri D-Lock. Adapun seri C-Lock punya spesifikasi ketebalan 11 mm, lebar 200 mm dan panjang 3050 mm. Tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni akasia, palisander brown dan walnut brown.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini