Top 5 This Week

Related Posts

Luncurkan Klaster Baru, Paramount Petals Buktikan Tingginya Potensi Properti di Barat Jakarta

Tangerang, Propertyandthecity.com — Kawasan barat Jakarta semakin menarik bagi para investor maupun end user yang berniat beli properti. Selain unggul dalam hal infrastruktur, barat Jakarta juga tentunya lebih matang lantaran lengkapnya fasilitas.

Oleh karenanya, kenaikan harga properti di koridor ini pun lebih tinggi, bahkan pernah naik hingga tiga kali lipat pada tahun 2009-2012.

Baca: Sinar Mas Land Tetap Hadir Layani Warga BSD City Melalui Sinar Mas Land Drive-Thru Service

“Secara rata-rata sampai 2020, kenaikan di barat Jakarta memang lebih tinggi dibandingkan dengan di timur Jakarta. Di Barat Jakarta sekitar 32 persen lebih, sementara di timur rata-rata sekitar 27 persenan,” kata Ali Tranghanda, pengamat properti sekaligus CEO Indonesia Property Watch, beberapa waktu lalu.

Saat ini, lanjutnya, arah pengembangan properti pun terus mengikuti pengembangan infrastruktur. Sebelumnya di Serpong dan sekitarnya, kini terus berkembang ke arah Cikupa, Bitung, dan Balaraja, hingga Tigaraksa dan wilayah lainnya.

“Paramount Petals inilah salah satu yang menjadi arah perkembangan lokasi properti di barat Jakarta. Sehingga bagi calon konsumen termasuk investor, dan khususnya milenial, carilah properti di barat Jakarta yang masih ada potensi kenaikan dan arah perkembangannya ke sana,” tegas Ali.

Sebagaimana diketahui, Paramount Petals merupakan proyek kota mandiri terbaru dari Paramount Land seluas 300 hektar yang dikembangkan di wilayah Curug, Bitung, Tangerang.

Paramount Petals berada di tengah-tengah pengembang besar dengan fasilitas kota, serta akses tol langsung yang akan membuka konektivitas dengan kota-kota besar lainnya. Sesuai dengan tagline  ‘Lovable City’, Paramount Petals dirancang sebagai hunian yang dapat dinikmati dan ditempati oleh semua kalangan keluarga.

Sebagai salah satu proyek terbaru di barat Jakarta, tentunya semakin menarik lantaran saat ini masih dipasarkan dengan harga yang lebih terjangkau, dan terutama berada dalam kawasan kota. Oleh karenanya, potensi kenaikannya pun dipastikan akan lebih tinggi.

Harga Perdana di Klaster Terbaru

Pada 27 Juli, Paramount Petals melakukan penjualan soft launching klaster perdana, yakni Klaster Aster. Hunian ini dirancang sesuai kebutuhan masa kini, terutama untuk kalangan keluarga muda. Hunian dengan konsep high ceiling juga memberikan opsi pilihan lantai mezzanine, sehingga memaksimalkan fungsi setiap ruangnya.

Pada tahap pertama pengembang berencana memasarkan hanya sebanyak 99 unit saja, namun melihat tingginya permintaan, akhirnya dibuka tambahan unit hingga secara keseluruhan terjual sebanyak 129 unit.

“Saat ini Klaster Aster sudah sold out sehingga kami kembali memperkenalkan klaster hunian kedua, yakni  Canna,” ungkap M Nawawi, Direktur Paramount Land di Marketing Gallery Paramount Petals, Tangerang, Jumat (15/10/2021).

Baca: Kontribusi Pengembang Properti Terhadap Pertumbuhan di Bogor

Klaster Canna juga dengan konsep modern minimalis dan masih mempertahankan desain yang serupa dengan Klaster Aster yang dibangun dengan struktur dua lantai namun dengan opsi mezzanine. Hunian ini juga cocok dengan kalangan milenial dan keluarga muda.

“Pada tahap perdana ini, Klaster Canna kami ditawarkan dengan harga menarik, mulai Rp750 jutaan, sudah termasuk PPN. Kami juga menyediakan beragam cara pembayaran yang mudah dan menarik, diantaranya Super Cash, Tunai Keras, KPR dengan angsuran ringan, serta Tunai Bertahap,” terang Awi, sapaan akrab Nawawi.

Canna menyediakan 3 pilihan lebar yaitu, Lebar 6, 7, dan 8 dengan panjang bervariasi, yaitu, 6×10 m2, 6×12 m2, 6×15 m2, 7×12 m2, 7×15 m2, dan 8×15 m2. Setiap unit Canna terdiri atas 3 kamar tidur, 1 kamar mandi, ruang tamu, dapur serta carport.

Adapun serah terima unit tahap pertama untuk Klaster Aster ditargetkan pada awal 2023.

paramount petals di tangerang
Aryo T Ananto, Direktur Paramount Land (kiri) dan M Nawawi, Direktur Paramount Land (kanan), usai menjelaskan progres pengembangan kota mandiri Paramount Petals kepada media di Marketing Gallery, Jumat (15/10/2021)./ Foto: Pius Klobor

Rencana Pengembangan

Paramount Petals merupakan kota mandiri yang dikembangkan dengan mengusung konsep “one-stop- living”, saling terintegrasi antara hunian, komersial, bisnis dengan fasilitas kota lainnya, seperti pendidikan, kesehatan, dan hiburan. Dengan demikian, penghuni dapat melakukan beragam aktivitas di dalamnya tanpa harus keluar dari kawasan tersebut.

Dalam perencanaannya, Paramount Petals akan dikembangkan selama sekitar 20 tahun ke depan. Tahap awal dikembangkan untuk 5 tahun di area Paramount Petals selatan.

Di bagian selatan ini nantinya akan dibangun sebanyak 7 cluster hunian, 9 blok komersial/ruko dan beberapa area kavling komersial. Termasuk juga beberapa fasilitas seperti kesehatan, pendidikan, pasar modern, tempat usaha dan komersial, perkantoran, pusat perbelanjaan, hotel, lifestyle dan lainnya yang nantinya akan dilanjutkan dengan pengembangan di Paramount Petals Utara.

Untuk mewujudkan Paramount Petals sebagai kota mandiri dengan perencanaan yang matang, sejumlah komitmen kuat akan dilakukan dalam waktu cepat. Diantaranya, tahun 2021-2022 (klaster Aster, Canna dan Marketing Gallery), 2023 (direct access toll, country club dan Paramount Estate Management), 2025-2027 (fasilitas hospital, pasar modern, sekolah dan hotel).

Baca: INPP Siap Lanjutkan Proyek Apartemen 45 Antasari

“Akses tol langsung Bitung mulai kami bangun tahun 2023 dan akan beroperasi tahun 2025. Ini bukan pembukaan pintu tol baru tetapi kami memodifikasi dari pintu tol yang sudah ada, sehingga penghuni Paramount Petals juga bisa memiliki akses langsung ke jalan tol,” terang Aryo T Ananto, Direktur Paramount Land dalam kesempatan yang sama.

 

Sebagai informasi, unit contoh Klaster Canna juga sudah tersedia, sehingga bagi calon konsumen bisa langsung menuju lokasi Paramount Petals, setiap hari mulai pukul 09.00-17.00 WIB.

Website |  + posts

Popular Articles