...

Pasar Perumahan Solo

Perkembangan pasar perumahan di Solo masih didominasi oleh proyek-proyek perumahan skala kecil, dan belum ada yang benarbenar mengembangkan skala besar. Namun harga yang ditawarkan pun bervariasi.

Baca juga, Modernland Realty Raih BCI Asia Top 10 Awards

“Untuk saat ini, rata-rata masyarakat konsumen properti membeli rumah dengan kisaran harga mulai dari Rp600 jutaan hingga Rp1miliaran. Namun untuk harga mulai Rp1,5 – 2 miliaran juga masih cukup diminati di Solo,” jelas Iwan Hanoto, Principle Global Inti Property. Lebih lanjut Bernadetta Haryanti, Branch Manager ERA VENTURA mengatakan kebanyakan pembeli merupakan warga Solo yang berkisar yaitu sekitar 80 persen, sementara 20 persen sisanya berasal dari luar Kota Solo.

baca juga, METAVERSE LAND: BELI TANAH DI DUNIA METAVERSE

Pengamat dan konsultan properti Indonesia Property Watch, Ali Tranghanda mengamini bahwa potensi pasar perumahan Solo di segmen harga tersebut masih sangat seksi. Potensi pengembangan proyek perumahan skala besar masih dimungkinkan di beberapa wilayah arah pengembangan Kota Solo. Perkembangan sebuah kota dapat dilihat dari pergerakan dan potensi wilayah serta arah pengembangan infrastruktur kota, apalagi Solo termasuk dalam kawasan segitiga emas Joglosemar (Jogja-Solo-Semarang) yang berpotensi berkembang pesat ke depan.•


TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini