Beranda Property Mancanegara 2015, INVESTOR CHINA TANAMKAN US$ 5 MILIAR DI MANCANEGARA

2015, INVESTOR CHINA TANAMKAN US$ 5 MILIAR DI MANCANEGARA

1

2015, INVESTOR CHINA TANAMKAN  US$ 5 MILIAR DI MANCANEGARA

Hasil riset yang dilakukan Jones Lang Lasalle (JLL) memperlihatkan, makin banyak investor China yang menempatkan investasinya di mancanegara tahun lalu. Hal ini  disebabkan oleh ekonomi China yang tumbuh dan mata uang yang menguat.
Terlebih lagi, akhir tahun lalu Departemen Perdagangan China melonggarkan pembatasan investasi asing dan sekaligus melonggarkan proses persetujuan untuk pembelian properti di luar negeri. Hal ini memungkinkan investor China lebih mudah mengakses pasar global seperti New York, San Francisco, London, Paris, dan Sydney.
JLL memprediksi modal keluar China akan mencapai US$ 5 miliar tahun ini, meningkat lima kali lipat dibanding 2014. Ini akan menempatkan investor China di antara jajaran pemodal global, seperti Amerika Serikat dan Timur Tengah. Padahal, beberapa tahun sebelumnya, China bahkan tak masuk dalam sepuluh besar.
“Kami memprediksi aktivitas investasi yang ekspansif ini menjadi standar baru, dan posisi investor China akan bertambah kuat,” jelas Scott Hetherington, Chief Executive Officer Asia, JLL Hotels and Hospitality Group.(Jakarta,19/3/2015)

{jcomments on}

Website | + posts

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini